ANALISIS MANAJEMEN RISIKO TI PEMELIHARAAN ASET MENGGUNAKAN QUANTITATIVE RISK ANALYSIS (QRA) PADA PT. HMS

Agung Yulianto, Awalludiyah Ambarwati, Cahyo Darujati

Abstrak

Peranan Teknologi Informasi (TI) didalam perusahaan merupakan suatu elemen penting untuk menunjang efektifitas dan efisiensi proses bisnis perusahaan. Aset TI adalah komponen penting dalam proses bisnis perusahaan yang memiliki kerentanan terhadap risiko yang mungkin terjadi. Ketidakfungsian dari aset TI karena ancaman/risiko dapat mengganggu kinerja perusahaan secara sistematis. Department IS Service Management pada PPT. HMS bertanggung jawab dalam mengelola aset TI perusahaan. Aset TI yang menjadi obyek dari penelitian mencakup perangkat keras yang terdiri dari Mobile Device (Tab, IPhone dan IPad), Notebook (Laptop), Desktop (CPU) dan Monitor dengan kuantitas yang cukup banyak dan tersimpan dalam empat lokasi gudang. Berangkat dari kebutuhan manajemen dalam mengidentifikasi faktor risiko yang perlu mendapat prioritas pemeliharaan serta jenis aset TI mana saja yang perlu mendapat perhatian khusus. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, dilakukan analisa manajemen risiko TI guna mengidentifikasi dan mengukur aset TI menggunakan metode Quantitative Risk Analysis (QRA) sehingga dapat diketahui aspek dan faktornya yang memerlukan perhatian khusus secara efektif dan efisien. Penelitian ini menghasilkan rekomendasi jenis aset TI berupa Laptop dan jenis faktor risiko kesalahan tidak disengaja yang memerlukan prioritas untuk diambil tindakan pengendalian lebih lanjut oleh manajemen perusahaan

Keyword

aset TI perangkat keras, QRA, analisa risiko

PDF File

Tanggal Penting

Penerimaan Full Paper 14 Agustus 2016   6 September 2016

Pengumuman Penerimaan 14 September 2016  30 September 2016

Camera Ready 28 September 2016  5 Oktober 2016

Pelaksanaan SENTRIN 18 Oktober 2016